5 Cara Mengatasi Filter Instagram Hilang Agar Bisa Kembali

Jangan lupa membaca artikel sebelumnya mengenai> Cara Bisnis Bitcoin Pemula.

Siapa disini yang suka menggunakan filter Instagram? Pastinya pada suka dong. Dan disini saya tidak share efek Instagram melainkan membagikan sebuah cara untuk mengatasi filter Instagram yang hilang karena beberapa pengguna sering mengalami masalah ini.
Seperti yang kita tahu bahwa filter Instagram merupakan sebuah efek penambahan di Instagram stories baik untuk foto ataupun video dan efek-efeknya macem-macem. Karena filter Instagram banyak sekali dan sering update.
Filter Instagram Hilang
Kenapa filter di Instagram banyak sekali dan beragam? karena Instagram membebaskan pengguna untuk membuat filter sendiri dan bisa dibagikan. Oleh karena itu banyak pembuat filte yang berlomba-lomba dalam membuat filter yang unik dan pastinya banyak disukai banyak pengguna.
Karena banyaknya peminat filter Instagram membuat banyak pengguna yang memasang dan menyimpan banyak sekali filter-filter keren terutama yang dibagikan selebgram. Sehingga nantinya jika ingin memakai filter Instagram maka tinggal pencet tanpa perlu mencari lagi.
Namun beberapa pengguna yang telah memasang dan menyimpan filter Instagram tiba-tiba hilang tanpa penyebab. Dan hal ini berulang kali di alami pengguna tanpa tahu penyebabnya. Dan buat kalian yang bingung cara mengatasinya, Silahkan simak berikut.

Cara Mengatasi Filter Instagram Hilang Agar Bisa Kembali

Ada beberapa cara agar filter Instagram yang hilang bisa kembali seperti semula. Karena masalah ini sering dialami oleh pengguna Instagram.

1. Hapus Cache

Cara pertama yang bisa kamu coba yaitu dengan menghapus cache pada aplikasi Instagram. Pasalnya file cache ini adalah file sementara yang berguna mempercepat proses buka saat kita membuka aplikasi.
Namun jika terlalu banyak file cache, Maka bisa menyebabkan aplikasi menjadi error dan tidak bisa berjalan normal. Mungkin saja filter Instagram yang hilang kemungkinan karena file cache ini.
Dan untuk menghapusnya, kamu bisa menuju pengaturan > manajemen aplikasi > aplikasi instagram > penyimapanan dan hapus cache.
Artikel Lainnya: Cara Mengetahui Akun Fake IG

2. Koneksi Internet Lemot

Filter Instagram yang kamu cari sebenarnya tidak hilang namun gagal memuat karena koneksi internet yang tidak stabil. Sehingga kamu perlu cek koneksi internet. Jika bermasalah maka kamu bisa menggunakan jaringan Wi-Fi untuk melihat filter Instagram tersebut.

3. Hapus Data

Kemungkinan ada data yang error sehingga menyebabkan filter Instagram menjadi hilang. Data pada aplikasi memang penting dan jika dihapus maka kamu perlu login ulang. Sehingga kamu perlu hafal akun Instagram kamu baik cara login dan email ataupun password.
Untuk cara hapus data yaitu ke bagian setting > apps > instagram > penyimanan dan kemudian hapus data. Maka secara otomatis data akan terhapus.

4. Perbarui Versi Aplikasi

Filter Instagram yang hilang juga kemungkinan besar karena terjadi bug. Sehingga kamu bisa mengatasinya dengan memperbarui versi aplikasi Instagram melalui playstore. Karena versi lama biasanya memang terdapat beberapa bug dan sudah dibenahi oleh developer di versi baru.

5. Copot Dan Kemudian Pasang Ulang

Cara terakhir ini juga cukup efektif yaitu dengan mencopot aplikasi dan kemudian menginstall ulang melalui playstore. Karena beberapa pengguna sudah mencoba cara ini dan terbukti berhasil mengatasi filter Instagram yang hilang.

Akhir Kata

Cara mengatasi filter Instagram yang hilang diatas perlu kamu coba ketika mengalami masalah ini. Semoga pembahasan kali ini bermanfaat dan jangan lupa share ya ke teman-teman kalian.

Selain sebagai media tutorial gadget, kami juga berbagi artikel dan panduan seputar teknik komputer dan jaringan.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *